SANGIHE.Identitasnews.id – Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80 di tahun 2025, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kepulauan Sangihe melakukan ziarah ke Makam Pahlawan Nasional Bataha Santiago yang ada di Kampung Karatung I Kecamatan Manganitu, Sabtu (16)08/2025).
Dalam ziarah tersebut, Bupati Kepulauan Sangihe Michael Thungari didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Ny. Cherry S. Thungari Soeyoenus dan unsur Forkopimda melaksanakan upacara yang dilanjutkan dengan kegiatan tabur bunga di Makam Pahlawan Nasional Bataha Santiago.
Bupati Michael Thungari mengatakan bahwa kegiatan ziarah yang dilakukan di Makam Raja Santiago bukan hanya sekedar kegiatan rutinitas tahunan, namun sebagai penghargaan atas jasanya yang telah berkorban jiwa dan raga untuk bangsa dan negara dari tangan penjajah, yang patut dikenang dan dihormati.
“Karena jasanya, Raja Bataha Santiago telah ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional. Beliau rela berkorban jiwa dan raganya untuk membela bangsa dan negara dari tangan penjajah”, kata Thungari.(jl)




























