SANGIHE.Identitasnews.id – Setelah melaksanakan upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2025 dilapangan Gelora Santiago Tahuna, Bupati Kepulauan Sangihe Michael Thungari, SE., MM bersama Wakil Bupati Tendris Bulahari melakukan upacara ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) yang ada di Kelurahan Santiago Kecamatan Tahuna dilanjutkan dengan upacara ziarah ke Makam Pahlawan Nasional Bataha Santiago yang ada di Kampung Karatung I Kecamatan Manganitu, Senin (10/11/2025).
Sebagai pelaksana upacara ziarah di Taman Makam Pahlawan adalah prajurit Pangkalan TNI AL Tahuna yang dipimpin langsung oleh Danlanal Kolonel Laut (P) Hadi Subandi, M.Tr. Hanla, CRMP. Sementara upacara ziarah di Makam Pahlawan Nasional Bataha Santiago adalah prajurit TNI AD dan dipimpin langsung oleh Dandim 1301/Santiago Letkol CZI Nazarudin, ST., M.IP.
Seusai upacara ziarah dilanjutkan dengan tabur bunga oleh Bupati dan Wakil Bupati serta Forkopimda baik di Taman Makam Pahlawan maupun di Makam Pahlawan Nasional Bataha Santiago.
Hadir dalam ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) dan Makam Pahlawan Nasional Bataha Santiago antara lain, Bupati Kepulauan Sangihe Michael Thungari, SE., MM didampingi Ketua TP-PKK Ny. Cherry S. Thungari Soeyoenus, SE, Wakil Bupati Tendris Bulahari, Danlanal Kolonel Laut (P) Hadi Subandi, M.Tr. Hanla, CRMP, Dandim 1301/Sangihe Letkol CZI Nazarudin, ST., M.IP. Kapolres Kepulauan Sangihe AKBP Abdul Kholik, SH., S.IK, M.AP, Kajari Kepulauan Sangihe I Bagus Putra Agung, SH., MH, Ketua Pengadilan Negeri Tahuna Sigit Triatmojo, SH., MH, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe Marvein Hontong, SH dan jajaran Pemkab Kepulauan Sangihe.(jl)





























