Buka Naskah UAS 2025, Wakil Wali Kota Tomohon Apresiasi Para Siswa

Tomohon – Wakil Wali Kota Tomohon, Sendy G.A. Rumajar, secara resmi membuka Naskah Ujian Akhir Sekolah Dasar (SD) Tahun Ajaran 2024/2025 se-Kota Tomohon, yang dilaksanakan di SD GMIM IV Tomohon, Senin (5/5/2025).

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota menyampaikan apresiasi kepada seluruh siswa-siswi yang mengikuti ujian akhir sekolah tahun ini.

“Atas nama Pemerintah Kota Tomohon dan Wali Kota Tomohon, kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh siswa-siswi yang mengikuti ujian akhir sekolah. Ujian ini menjadi bentuk evaluasi atas proses pembelajaran selama menempuh pendidikan di tingkat Sekolah Dasar. Kami berharap ujian dapat berlangsung lancar dan seluruh peserta memperoleh hasil yang maksimal, demi peningkatan mutu pendidikan di Kota Tomohon,” ucapnya.

Kita patut berbangga, karena rapor pendidikan Kota Tomohon pada tahun 2025 menjadi yang tertinggi di Sulawesi Utara. Ini adalah prestasi luar biasa yang tentunya merupakan hasil kerja keras seluruh tenaga pendidik, kepala sekolah, dan guru.

“Kami sangat mengapresiasi kontribusi semua pihak, dan ke depan kami berkomitmen untuk terus mempertahankan capaian ini serta memperbaiki apa yang masih kurang,” lanjut Sendy.

Ia juga menghimbau kepada seluruh orang tua siswa kelas 6 SD se-Kota Tomohon untuk mempersiapkan anak-anak sebaik mungkin menjelang ujian.

“Dukung anak-anak dalam belajar, serta perhatikan asupan gizi mereka, karena gizi yang baik akan sangat berpengaruh pada proses belajar-mengajar di sekolah,” tukasnya.

Turut hadir mendampingi Wakil Wali Kota dalam kegiatan ini, antara lain: Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tomohon, Pdt. Olva Moningka, Jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tomohon, Para guru dan tenaga kependidikan SD GMIM IV Tomohon.(Echa)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *