SANGIHE.Identitasnews.id – Dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 64 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) XXIV Tahun 2024, Kejaksaan Negeri Kepulauan Sangihe menggelar Bazar atau Pasar Murah yang di pusatkan di halaman parkir Pasar Towo’e di Kelurahan Sawang Bendar Kecamatan Tahuna, Sabtu (20/07/2024).
Acara Bazar tersebut dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe Melanchton Harry Wolff, ST., ME dengan dihadiri oleh Forkopimda, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe Fredy Sondakh, SE, Asisten Pemerintahan dan Kesra Johanis J.E. Pilat, S.Sos., ME dan sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Instansi Vertikal, Pimpinan BUMN serta undangan lainnya.
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kepulauan Sangihe Hendra Antonius Ginting SH., MH menyampaikan bahwa dalam rangkaian kegiatan Hari Bhakti Adhyaksa Tahun 2024 ini lebih banyak di fokuskan kepada kegiatan kemasyarakatan, dimana pada beberapa hari yang lalu sudah di mulai dengan kegiatan donor darah.
Dalam kegiatan donor darah tersebut, dari target yang kami siapkan yaitu 30 kantong darah tenyata tidak cukup karena antusias masyarakat untuk mendonorkan darahnya. Sehingga kami harus menambah kantong darah sesuai kebutuhan dan dengan terpaksa kami harus batasi pendaftaran untuk para pendonor. Namun sekalipun dibatasi donor darah saat itu kami mendapat 50 lebih kantong darah untuk kegiatan donor darah tersebut, jelas Ginting.
“Kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada pihak-pihak terkait yang turut bersama dalam kegiatan yang dilakukan termasuk pada kegiatan pasar murah dan pemeriksaan kesehatan gratis di hari ini”, kata Ginting.
Mudah-mudahan ke depan kegiatan serupa dapat juga kami laksanakan dalan rangka Hari Jaksa pada tanggal 2 September mendatang, kunci Ginting.
Sementara dalam sambutan Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe Albert Huppy Wounde, SH., MH yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Melanchton Harry Wolff, ST., ME menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pak Kajari bersama jajaran serta Forkopimda yang hadir dimana rangkaian kolaborasi pelaksanaan kegiatan pemerintahan khususnya di Pemerintah Daerah itu bisa terlaksana karena adanya kesepahaman antar Forkopimda secara keseluruhan serta sporting dari unsur vertikal dan BUMN yang hadir saat ini.
Lebih lanjut dikatakan bahwa kegiatan pasar murah merupakan perintah langsung Bapak Presiden melalui Menteri Dalam Negeri dimana setiap Minggu kita harus melakukan pengendalian pengawasan terkait dengan pengendalian inflasi daerah sehingga wajib dilaksanakan oleh pemerintah.
Dan saat ini juga dalam rangkaian kegiatan Hari Bhakti Adhyaksa ke 64 dan dalam koordinasi sinergitas yang ada bisa terlaksana di tempat ini dan langsung dirasakan oleh masyarakat, lanjutnya.
“Atas nama Penjabat Bupati, disampaikan terima kasih kepada Dinas Perdagangan dan Perindustrian serta Dinas Ketahanan Pangan dan Perum Bulog yang selalu hadir di setiap kegiatan pasar murah dalam pengendalian inflasi dan pengamanan stok bahan pokok yang ada di Kabupaten Kepulauan Sangihe”, kata Sekda.
Mudah-mudahan dengan kegiatan ini, inflasi bisa kita kendalikan termasuk dengan produk-produk di dalam daerah dan juga dengan pelayanan kesehatan gratis dalam kegiatan ini dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, kunci Sekda.
Kegiatan pasar murah tersebut juga di dukung oleh Perum Bulog Cabang Tahuna dan Megaria Supermarket Tahuna.(jl)