Thungari Pimpin Rapat Persiapan HUT ke-601 Daerah Kepulauan Sangihe

SANGIHE.Idenritasnews.id – Bupati Kepulauan Sangihe Michael Thungari, SE., MM didampingi Wakil Bupati Tendris Bulahari memimpin Rapat Persiapan Hari Ulang Tahun (HUT) Daerah Kepulauan Sangihe ke 601 tahun, 31 Januari 2026 mendatang. Rapat tersebut berlangsung di Ruang Serbaguna Kantor Bupati, Selasa (06/01/2026).

Pelaksanaan Pesta Adat Tulude tahun 2026 merupakan Tulude pertama pada Pemerintahan Bupati Michael Thungari dan Wakil Bupati Tendris Bulahari. Maka dalam arahannya Thungari mengatakan bahwa Tulude bukan menampilkan kemewahan tetapi yang diinginkan adalah prosesnya berjalan penuh khidmat, sederhana dan memukau bagi siapapun yang hadir di saat itu.

“Proses ini perlu dipersiapkan secara maksimal agar pada pelaksanaannya nanti bisa berjalan lancar dan penuh khidmat, agar pesan moral dan pesan adat bisa dirasakan oleh semua pengunjung yang hadir pada saat itu”, kata Bupati.

Dalam Rapat persiapan tersebut, Bupati meminta kepada semua Panitia dan OPD yang terlibat agar dapat bekerja maksimal, saling berkoordinasi dan bertanggungjawab pada pekerjaan masing-masing, guna suksesnya pelaksanaan Pesta Adat Tulude nanti.

Turut hadir dalam Rapat tersebut, Sekretaris Daerah Melanchton Harry Wolff, para Asisten, para Kepala OPD, para Camat dan Lurah, Tokoh Adat serta undangan lainnya.(jl)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *