TNI AL Gelar Servak dan Baksos

SANGIHE, identitasnews.id – TNI AL Tahuna kembali menggelar serbuan vaksinasi (Servak) bagi masyarakat maritim yaitu buruh bagasi, ABK kapal, penumpang dan masyarakat serta menggelar bakti sosial (Baksos) bertempat di pelabuhan Nusantara Tahuna, Sabtu (16/10/2021).

Servak dan bakso yang di gelar oleh TNI AL tersebut dihadiri oleh Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana, SE, ME, Forkopimda dan Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Kepulauan Sangihe Drs. Irklis N. Sombounaung.

Komandan TNI AL Tahuna Kolonel Laut (P) Sobarudin, M.Tr,. Hanla kepada awak media mengatakan bahwa servak tersebut dilaksanakan dalam rangka menunjang capaian yang di harapkan dalam percepatan penanganan covid – 19 di Kabupaten Kepulauan Sangihe.

Ia juga menambahkan bahwa bagi masyarakat yang selesai di vaksin langsung menerima bantuan berupa bahan pokok (Bapok) untuk membantu masyarakat.

Sementara Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana, SE, ME mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh TNI AL tersebut sebagai bukti sinergitas antara pemerintah daerah dengan TNI – Polri dan masyarakat ketika menghadapi covid – 19 sudah berjalan dengan baik.

Bupati juga mengatakan bahwa bersyukur bersama dengan Alumni AKABRI 1999 yang turut berpartisipasi dengan berbagi kasih dengan memberikan bantuan bahan pokok (Bapaok) kepada masyarakat yang telah di vaksin.

“Atas nama pemerintah daerah, kami mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang baik selama ini sehingga Kabupaten Kepulauan Sangihe sudah ada pada PPKM Level 1 (Satu). Kita berdoa bersama agar covid ini tidak ada lagi di daerah kita”, kata Bupati pilihan rakyat.(jl)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *