Polres Kotamobagu Gelar Latpraops Mantap Brata 2023-2024 dalam Kesiapan Pengamanan Tahapan Pemilu

Kotamobagu,identitasnews.id– Kepolisian Resor Kotamobagu dengan semangat tinggi menggelar kegiatan Latpraops Mantap Brata 2023-2024 dalam rangka untuk persiapan pengamanan Pemilu serentak di wilayah hukum polres kotamobagu  Rabu (11/10/2023).

Adapun gelar acara tersebut di aula Kantor Daerah Misi Gereja Masehi Advend Hari Ketujuh Bolaang Mongondow Raya, Propinsi Gorontalo dan Kecamatan Modoinding ini dibuka secara resmi oleh Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK, akan berlangsung selama tiga hari, mulai dari tanggal 11 Oktober hingga 13 Oktober 2023.

Dalam sambutan Kapolres kotamobagu AKBP Dasveri Abdi S,ik menekankan, beberapa poin penting sebagai landasan kegiatan ini mencakup Tugas Pokok Polri dalam Kesiapan untuk Menghadapi Pemilu, solidaritas, sinergitas, Komunikasi, dan Koordinasi serta Kolaborasi pada seluruh personil yang terlibat lakukan komunikasi, koordinasi dan kolaborasi bersama instansi terkait dalam upaya mengoptimalkan pelaksanaan operasi.
Hal ini penting untuk mencapai hasil yang maksimal dalam menjaga keamanan selama tahapan pemilu,” Ucap Kapolres kotamobagu.

Kegiatan latpraops ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat diantaranya Wakapolres Kotamobagu Kompol Arie Prakoso SIK, MH, Kordiv hukum pengawasan dan Humas Bawaslu Yulianus Ferdinand Pelealu S.IP, M.Si, Kordiv Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Arie Setiawan Mokodompit ST, Kepala Divisi Sosdikliparmas dan SDM KPU Zulkifly Kadengkang S.St, Para Kabag dan Kasat Jajaran Polres Kotamobagu, Para Kapolsek, Perwira dan Personil Polres Kotamobagu yang tersprin kegiatan Lat Pra Ops.

Kegiatan ini mencerminkan komitmen Polri dalam menjaga stabilitas dan keamanan selama proses demokrasi berlangsung, serta meningkatkan profesionalisme personel untuk mengawal pesta demokrasi mendatang,”Terang Kapolres kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK.

(Jhon A.Waluyan).




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *