KAWANGKOAN, identitasnews.id – Luki Kasenda SE SCL M.Si adalah Hukum Tua Desa Kanonang Satu Kecamatan Kawangkoan Barat, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara.
Sebagai seorang pemimpin, Kasenda dikenal sebagai pemimpin yang tegas. Tidak neko-neko, dan cepat mengambil keputusan dalam situasi apapun. Ketegasannya, menurun pada bawahannya yang adalah perangkat desa. Dan itu sering juga terjadi ketika Kasenda memimpin rapat APDESI Sulut, dimana Kasenda menjadi ketuanya.
Dari sikap tegasnya, maka tak heran jika Desa yang dipimpinnya sering mendapatkan tempat terhormat dalam berbagai lomba yang diikuti baik tingkat kecamatan, kabupaten bahkan provinsi.
” Pak Hukum Tua orangnya sangat tegas. Dan dengan sikap tegasnya desa Kanonang Satu selalu mendapat tempat terhormat dalam berbagai lomba,” tutur Heppy Walangitan, Sekdes Kanonang Satu.
Seiring dengan itu, Sekretaris APDESI Sulut Wanly Lempoy, juga memuji kepiawanan Kasenda memimpin. APDESI Sulut. APDESI Sulut terus menunjukkan taringnya dibawah kepemimpinan Luki Kasenda. Termasuk dengan melakukan pertemuan dan Gubernur Sulut guna memperkenalkan pengurus dan program APDESI Sulut.
” Ketua orangnya sangat cerdas. Dan mampu membaca situasi. Kepiawaiannya memimpin APDESI Sulut patut di acungi jempol, ” tutur Lempoy.
Sebagai pemimpin yang punya banyak pengalaman di barengi dengan
pengetahuan dan keterampilan, Kasenda, tak lupa berbagi dengan orang lain. Kasenda sering di minta untuk menjadi pembicara dalam berbagai pelatihan. Ini menegaskan bahwa Kasenda tidak ingin menyimpan ilmu yang dimiliki untuk kepentingan pribadi, namun dia menyadari bahwa apa yang dimilikinya bisa di berikan kepada orang lain.
” Pak Kuntua, orangnya cerdas, dan murah hati dan selalu ingin berbagi. Pengetahuan yang dia miliki telah banyak membantu orang lain. Pemimpin seperti ini adalah pemimpin yang langkah. Sulit ditemukan di tempat lain. Tetap sehat dan kuat Pak Kuntua, agar tetap prima memimpin Kanonang Satu, ” pungkas Walangitan, Selasa (30/9/2025). (rom)





























