Teriakan “Lantik Jo” Bersorak Saat Hamdan-Doni kampanye Di Kuhanga

BOLMUT, Identitasnews.Id – Simpatisan dan pendukung teriak “lantik jo” bersorak saat Hamdan Datunsolang dan Abdul Rafik Pangau menyampaikan orasi politiknya dihadapan masyarakat Desa Kuhanga, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Rabu, (16/10).

Terpantau media ini, meski hujan lebat mengguyur wilayah Kecamatan Bintauna, semangat para pendukung terlihat tidak surut. Mereka tetap bertahan dengan membawa payung dan jas hujan, sambil sesekali bersorak teriak “Lantik Jo” saat Hamdan dan Doni menyampaikan orasi politiknya.

Acara yang digelar di desa Kuhanga berlangsung dengan penuh semangat dan riang gembira, warga yang datang dari berbagai penjuru desa itu bertujuan  mendengarkan langsung visi dan misi pasangan calon harapan mereka.

“Hujan bukan penghalang, kami ingin mendengar dan melihat langsung calon pemimpin yang menjadi harapan untuk kemajuan daerah ini,” ujar sejumlah warga.

Dalam kampanye dialogis tersebut, Hamdan Datunsolang memaparkan visi besar mereka untuk memajukan daerah, terutama di bidang pertanian, perikanan, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakat. Ia menegaskan pentingnya pembangunan yang merata di seluruh wilayah, serta peningkatan kualitas pelayanan publik.

Sementara itu Rafiq Pangau sebagai calon wakil bupati menambahkan, bahwa pihaknya berkomitmen untuk mendengarkan keluhan dan masukan dari masyarakat secara langsung. Ia mengajak warga untuk bekerja sama dalam membangun daerah yang lebih baik, serta memperbaiki tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabel.

Masyarakat berharap, ketika Hamdan-Rafiq terpilih nanti, benar-benar bisa mewujudkan janji-janji yang telah disampaikan, antusiasme yang tetap tinggi meski diguyur hujan, kampanye itu menunjukkan betapa besar harapan masyarakat terhadap perubahan dan kemajuan Bolmut.
(Fadlan)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *